HEBRON, (Panjimas.com) – Pasukan Israel Kamis (09/11) menyerang sejumlah sekolah Palestina di kota Hebron, wilayah Tepi Barat.
Seperti dilansir Quds Press, pasukan zionis menyerbu sekolah-sekolah Palestina di Hebron Selatan dan mulai menembaki gas-gas air mata dan bom-bom suara.
Tentara Israel menargetkan para guru dan siswa, menurut laporan Quds Press.
Kantor berita yang bermarkas di London tersebut mengutip sumber-sumber lokal yang mengatakan bahwa 15 siswa Palestina di sekolah dasar di Hebron menderita gangguan sesak napas akibat serangan-serangan Israel tersebut.
Sumber lokal menambahkan bahwa pasukan Israel juga menembakkan gas air mata ke Sekolah Ziad Jaber Hebron setelah mengancam untuk mengepungnya dan menyerbunya.
Para guru terpaksa menangguhkan aktifitas belajar di Sekolah Khadijah, dan kemudian mengirim para siswa pulang kerumahnya karena takut kemungkinan serangan oleh pasukan pendudukan Israel, demikian kesaksisan penduduk setempat.
Dalam persiapan jelang musim liburan Yahudi, Israel mengumumkan penutupan Masjid Ibrahimi dan menempatkan penghalang keamanan di Kota Tua Hebron mulai Kamis malam ini sampai hari Ahad pagi.[IZ]